Minggu, 30 Januari 2011

Senin, 31/01/2011 01:06 WIB

Debut Impian Pazzini
Andi Abdullah Sururi - detiksport





Milan - Giampaolo Pazzini melakoni pertandingan pertamanya untuk Inter Milan dengan sangat menggiurkan: mencetak dua gol krusial plus satu "assist", dan timnya meraih kemenangan setelah nyaris kalah di kandang sendiri.

Dua hari setelah resmi menjadi pemain La Beneamata, Pazzini langsung dilibatkan pelatih Leonardo untuk pertandingan Seri A melawan Palermo di Giuseppe Meazza malam ini, Minggu (30/1/2011). Ia masih duduk di bangku cadangan ketika Inter tertinggal dua gol di babak pertama.

Usai turun minum Pazzini diturunkan, menggantikan Coutinho. Hanya dalam waktu 11 menit berada di lapangan, penyerang Italia berusia 26 tahun itu berhasil menjebol gawang lawan, dan melakukannya lagi di menit 73 untuk membuat kedudukan menjadi imbang 2-2. Sampai di situ saja Pazzini sudah melakukan debutnya yang gemilang.

Tiga menit dari gol keduanya, pemain yang dibeli dari Sampdoria itu kembali melakukan aksi berbahaya yang membuat pemain lawan menjatuhkannya di kotak penalti. Samuel Eto'o mengambil tendangan penalti itu dan Inter berbalik unggul. Skor 3-2 bertahan hingga pertandingan selesai.

"Mustahil untuk membayangkan sebuah debut impian seperti ini," cetus sang bintang baru itu kepada SkySport seusai laga. "Aku sudah memulai pengalaman Inter-ku dengan cara yang paling baik. Bahwa kami kemudian menang, itu menjadikan semuanya lebih baik lagi."

Pazzini mulai dilirik orang semenjak membela Fiorentina di tahun 2005, setelah mengawali karirnya bersama Atalanta. Setelah empat musim membela La Viola, ia digaet Sampdoria di musim panas 2009, dan di akhir musim mendulang 19 gol, yang menjadikannya pemain paling subur nomor tiga di musim itu.

Hingga paruh pertama musim ini ia sudah mengemas enam gol bersama Il Samp, dan baru saja menambahkan dua lagi dalam aksi pertamanya untuk Inter.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar